Sabtu, 16 Maret 2019

Manfaat Buah Naga dan Kulitnya

Taukah Bunda ini Buah apa?Ini namanya Buah Naga,Buah ini termasuk dalam keluarga buah-buahan yang tidak begitu popular di Indonesia,buah ini berasal dari Meksiko,Amerika Selatan dan Tengah,namun saat ini sudah menyebar kebeberapa negara lainnya tidak terkecuali dengan Indonesia.
Pada Umumnya kita hanya mengenal 2 jenis buah naga yaitu Buah naga putih dan buah naga merah.
Banyak sekali orang yang mengkonsumsi buah naga untuk menjaga kesehatan tubuhnya.Bukan hanya Buahnya saja yang bermanfaat ternyata kulit buah naga memiliki manfaat loh untuk menjaga kesehatan tubuh.

Ada Beberapa Manfaat Kulit Buah Naga yaitu
1.Memelihara Fleksibilitas pembuluh darah,,dimana kulit buah naga cenderung bersisik dan berwarna cerah yang memiliki zat aktif yang mampu menjaga maupun melindungi kelenturan pembuluh darah.

2.Menghambat Pertumbuhan Tumor yaitu dengan mengkonsumsi teh alami yang dibuat dari kulit buah naga.

3.Melembabkan Kulit
Cocok ini untuk memiliki aktivitas padat diluar rumah dan cenderung berhubungan dengan sinar matahari dan debu.Dengan mengkonsumsi teh herbal dari kulit buah naga.
Caranya cukup mudah kok bisa kita buat sendiri tanpa harus membeli ditoko,hanya perlu mengeringkan kulit buah naga dibawah sinar matahari selama1 -2hari sesuaikan dengan cuaca,jika sudah kering dan dipotong-potong kecil dan dibuat jadi teh.

4.Mendeteksi kandungan borak atau formalin di dalam makanan.
Zaman modern sekarang akibat dari banyak kebutuhan yang perlu dicukupi namun kemampuan kurang karena semuanya mengalami kenaikan,banyak orang melakukan kecurangan dengan menambahkan borak dan formalin merupakan senyawa kimia yang sangat berbahaya.
Kulit buah naga ini dapat membantu mendeteksi  kandungan borak dan formalin.

5.Menghambat pertumbuhan kanker.
Khasiat kulit buah naga ini diketahui cukup baik menghambat pertumbuhan sel kanker,dimana penyakit ini merupakan pemyakit yang mematikan.
Untuk menekan angka kematian yang disebabkan oleh penyakit kanker,kita harus coba rutin mengkonsumsi teh dari kulit buah naga ini.

Begitu juga dengan Buahnya Banyak Manfaatnya bagi Tubuh antara lain
1.Mencegah Penuaian dini
Kandungan Vit B3,Vit E dan betakaroten berguna untuk memperlambat perkembangan sel dan mengurangi berbagai resiko proses oksidasi yang disebabkan okeh radikal bebas.Jadi buah ini sangat efektif untuk mencegah penuaian dini.
cara membuatnya sangat mudah dengan memblender lembut daging buah naga aduk hingga rata dan oleskan masker keseluruh bagian wajah dan leher,diamkan 20 menit kemudian bilas dengan menggunakan air hangat,untuk hasil maksimal lakukan 1x seminggu.

2.Mengatasi Kulit terbakar karena matahari.
Buah ini memiliki manfaat untuk mengatasi kulit kering dan berwarna merah diakibatkan panas matahari.Caranya mencampurkan buah naga dihaluskan dan ditambahkan dengan madu kemudian dioles kebagian kulit yang terbakar ,diamkan beberapa menit lalu bilas dengan air hangat dan selanjutnya dengan menggunakan air dingin.Agar hasil maksimal lakukan setiap malam.

3.Menjaga Kesehatan tulang dan gigi
Kandungam fosfor dan kalsium yang tinggi pada buah naga ini sangat baik untuk kesehatan tulang dan gigi,dan sangat cocok untuk para manula mencegah dari osteoporosis dan tulang keropos.

4.Mencegah Diabetes Melitus
Buah ini dapat membunuh sel jahat yang dihasilkan oleh pola hidup yamg tidak sehat.selain itu kadar gula yang terkandung juga sangat kecil.

Selain manfaat diatas Buah naga ini sangat cocok juga untuk Balita yang susah makan,buah ini dipercaya bisa menaikkan nafsu makan,karena buah ini mengandung Vit B1 dan B2 yang merupakan bahan baku suplemen untuk penambah nafsu makan,untuk meningkatkan daya tahan tubuh sikecil sehingga tidak mudah terserang penyakit & baik juga untuk pencernaan bayi diatas 1tahun.
Wahh...ternyata Buah naga banyak sekali manfaatnya yea Bunda,Yuk berikan buah ini buat sikecil sesuai umurnya agar putra-putri kita tumbuh menjadi #GenerasiMaju yang sehat,dan untuk melengkapi nutrisinya berikan juga makanan yang bergizi dan juga jangan lupa beri susu #SGMEksplor sesuai tahap perkembangannya.
#MombassadorSGMEksplor



Tidak ada komentar:

Posting Komentar